Hits: 14

 Rizka Aulia Maghfira

Pijar, Medan Leonard Shelby (Guy Pearce) menderita penyakit anterograde amnesia yang membuat dirinya kesulitan membuat ingatan jangka pendek. Hal itu disebabkan oleh perkelahian antara dirinya dan pembunuh istrinya. Sejak itu kehidupan Leonard tak pernah sama lagi. Ingatan terakhir yang Leonard miliki adalah saat istrinya sekarat dihadapannya. Leonard berusaha mencari tahu siapa yang membunuh istrinya. Penyakit yang diderita Leonard membuat dirinya sulit untuk menemukan jawaban.

Untuk mempermudah usahanya, Leonard selalu membawa sebuah kamera polaroid dan pulpen untuk membantunya mengingat segala hal yang sudah ia lalui. Tak hanya itu, Leonard juga membuat tato disekujur tubuhnya mengenai fakta-fakta yang berhubungan dengan pembunuhan sang istri. Ia selalu mengumpulkan dan mengingat bukti-bukti yang ia temui dengan cara memotret, menulis dan menato tubuhnya.

Film Memento ini disutradarai oleh Christopher Nolan memiliki alur mundur dan mampu membuat penonton merasa penasaran dan bingung. Alur cerita yang agak lambat membuat film ini terasa membosankan. Hal inilah yang menyebabkan penonton jarang menemukan jawaban atas film tersebut.

Film ini mendapatkan 78 nominasi di festival-festival film dunia maupun dari organisasi kritikus film, 45 diantaranya dimenangkan oleh film ini. Sayangnya, walaupun di nominasikan di 2 kategori di Academy Award, yakni, Best Film Editing, Best Writing, dan Screenplay Written Directly for the Screen, namun film ini tidak memenangkan penghargaan tersebut.

Leave a comment